Jalan di jakarta

Setiap hari lebih dari 4 juta manusia mendatangi jakarta, ibukota indonesia dengan berbagai transportasi, dari angkutan umum seperti bis, kereta, taksi, omprengan hingga yang menggunakan mobil dan sepeda motor, oh yg naik sepeda juga ada loh.

Lalu bagaimana perjalanan mereka? Berdasarkan informasi dari teman2, yang rumahnya dari daerah Bekasi, Cinere, Depok, Bintaro, dan Serpong, agar bisa sampai ke daerah perkantoran di Jakarta seperti Kuningan, Sudirman dan Thamrin, mereka harus sudah mulai bergerak, paling telat jam 5:40 agar bisa sampai dikantor sebelum jam 7 pagi atau sebelum memasuki kawasan 3 in 1, jika sebelum jam 7 belum sampai kantor, maka mulailah berpikir kreatif untuk menyewa joki 3 in 1 atau jalan lebih jauh untuk menghindari kawasan 3 in 1. Oh ya ini mereka ini menggunakan moda transportasi mobil pribadi atau mobil bersama-sama. Bagaimana jika kesiangan? maka efeknya mereka bisa sampai kantor jam 8 atau jam 9 pagi

Lalu bagaimana dengan yang menggunakan angkot dan sambung menyambung dengan bis? kurang lebih sama kapan mereka mulai jalannya, bahkan ada yang harus lebih pagi lagi agar bisa sampai dikantor dengan cepat

Lalu apalagi alternatif menuju Jakarta? Ah tentunya adalah kereta, apalagi semenjak diberlakukannya tarif progresif untuk kereta, banyak yang tadinya menggunakan transportasi bis beralih ke transportasi kereta.

 

Leave a Comment

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.