Kenapa gw gak suka RT

Bukan, gw bukan gak suka pak rt dilingkungan rumah gw yang tiap bulan kasih undangan trus gw gak dateng :p

Yang gw gak suka adalah penggunaan RT di twitter.com, banyak pengguna twitter yang membalas twit dari pengguna lain dengan menggunakan RT dan didepan RT ditambahkan komentar yg panjang banget. Jadi jika gw mau lihat pengguna A yang RT pengguna B dengan menambahkan komen didepan RT maka akan tampil tulisan yang panjang, bahkan tidak cukup dan itu sangat tidak enak dilihat.

Jika pengguna A membalas alias Reply twit pengguna B, maka bagi pengguna lain bisa membaca dengan enak maksud balasan pengguna A terhadap pengguna B.

Aplikasi twitter seperti tweetdeck, seismic akan menampilkan perbincangan (conversation) antara pengguna A dan pengguna B. Dan bagi yang menggunakan blackberry dan menggunakan ubertwitter, mereka bisa mellhat dengan mengklik “in reply to” atau, jika menggunakan ubertwitter baru, dengan menekan icon dikanan bawah mak bisa tampil seluruh percakapan antara pengguna A dan pengguna B

Cobain deh

Leave a Comment

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

web site hit counter