Perjalanan ke Jepang Bagian 1

Awal 18 juni tepatnya 00:10, pesawat cathay pacific meninggalkan jakarta dengan kecepatan rata2 980 kpj menuju Hong Kong,  tujuan pettama untuk singgah sebentar dan nerganti pesawat menuju negeri matahari terbit. Penerbangan malam itu langsung diisi dengan heningnya para penumpang disertai hembusan napas para penumpang yang langsung memejamkan matanya alias tidur 🙂

Perjalanan selama kurang lebih 4jam tidak begitu terasa karena
sebagian besar diisi dengan tidur. Posisi duduk terus terang tidak senyaman  dengan posisi terlentang tapi demi tujuan menuju negeri matahari terbit hal itu dijalankan juga.

Sekitar pukul 5 pagi waktu hong kong pesawat mendarat dengan mulus, karena ini pertama kali melakukan penerbangan yang mengalami transit, maka tujuan utama adalah mencari di gate berapa pesawat yg akan menuju jepang berangkat. Setelah ketemu dan memastikan waktu
keberangkatan jam 9:40 maka yang kamo lakukan adalah mencari sarapan.

Ini adalah perjalanan kedua kalinya ke Hong Kong, jadi kami tahu dimana makanan halal di bandara hong kong ini, satu2nya yang ada sertifikat halal adalah resto popeye, menunya adalah ayam goreng dan kentang goreng seperti restoran kfc di jakarta. Oh ya ada mc donalds juga yang menurut saya juga halal walaupun tidak ada logo halalnya.

2013-06-18 06.39.15

Setelah sarapan dan bersih2 d toilet
maka kami langsung menuju pesawat untuk melanjutkan perjalanan ke jepang. Perjalanan adalah selama kurang lebih 4 jam juga.

2013-06-18 07.30.40

Mendarat di terminal 2 narita airport, setelah urusan administrasi alias bea cukai selesai maka yang kami lakukan adalah mencari jadwal bis menuju tokyo disneyland.

Leave a Comment

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

web site hit counter